Humor: Serba Kita

Seorang istri merasa sebal pada suaminya yang sering menyebut segala sesuatu di rumah dengan kata ganti ‘ku’. Karenanya, suatu sore ketika mereka sedang duduk-duduk di beranda, sang istri pun mengatakannya kepada si suami.

“Pa, jangan selalu menyebut ‘rumahku’, ‘mobilku’, ‘anakku’, ‘kebunku’,” ujar si istri, “kan semuanya itu milik kita bersama? Rasanya lebih enak kalau Papa menyebutnya dengan, ‘rumah kita’, ‘mobil kita’, ‘anak kita’, ‘kebun kita’...”

Sang suami yang sedang asyik membaca koran sore itu hanya menoleh sebentar kepada istrinya, kemudian meneruskan membacanya. Sementara si istri pun kemudian melanjutkan aktivitasnya.

Keesokan paginya, si suami terlambat bangun dari tidur, karenanya dia buru-buru masuk ke kamar mandi karena tak ingin terlambat masuk kantor. Dari dalam kamar mandi dia kemudian berteriak, “Maa...! Ambilkan kolor kitaaaa...!!!”