Tips Menjaga Kesehatan Telinga

Rasanya kurang lengkap jika kita membahas perawatan seputar wajah tanpa menyertakan bagian telinga. Sebagai alat pendengaran, fungsi telinga tentu sangat penting. Karena secantik apa pun penampilan Anda, tentunya penampilan itu bisa rusak kalau Anda tidak nyambung saat diajak bicara, gara-gara fungsi pendengaran Anda yang tidak beres.

Berikut ini tip dalam menjaga kesehatan telinga yang bisa Anda perhatikan.

Jangan mengorek-ngorek bagian dalam telinga, baik dengan cotton bud ataupun dengan benda lain. Jika ada sesuatu yang Anda rasa masuk ke telinga Anda, sebaiknya hubungi dokter THT (telinga, hidung, dan tenggorokan) terdekat.

Biasakan untuk mengunyah makanan dengan benar, karena mengunyah adalah mekanisme alamiah yang digunakan tubuh untuk mengeluarkan kotoran dari dalam telinga. Pada bayi, mekanisme ini telah dilakukan, yaitu ketika bayi mengisap puting susu atau dot.

Bila telinga terasa berkurang pendengarannya, segera periksakan ke dokter spesialis THT untuk dicari penyebab dan solusinya.

Jauhkan cotton bud dari jangkauan anak-anak. Mereka belum tahu bahayanya. Selain bagian kapasnya bisa tertinggal di dalam telinga, cotton bud juga dapat menusuk dan merobek selaput gendang di dalam telinga jika penggunaannya tidak hati-hati.

Catatan:

Salah satu kebiasaan keliru yang sering kita lakukan adalah mengorek bagian dalam telinga dengan cotton bud atau logam dengan ujung cekung. Sebenarnya, liang telinga bagian dalam hanya boleh dibersihkan dengan alat khusus dan dilakukan oleh ahlinya (dokter THT).

Pemakaian cotton bud justru akan mendorong kotoran dalam telinga masuk lebih dalam lagi, terperangkap dalam cekungan telinga yang berbentuk liang seperti huruf S. Akibatnya, kotoran tidak bisa keluar sendiri, dan setelah mengendap di dalam liang telinga akan mengeras dan membatu. Karenanya, sebaiknya hilangkan kebiasaan mengorek telinga dengan cotton bud atau barang semacamnya.

Pemakaian cotton bud sebenarnya ditujukan untuk membersihkan telinga bagian luar, dan bukannya untuk dimasukkan sampai ke bagian dalam.