Colekan di Lift

Di dalam sebuah lift yang cukup penuh, Bu Parto merasa sebal melihat suaminya yang tampak senyum-senyum berdiri berhimpitan dengan seorang gadis muda yang seksi.

Ketika lift sudah sampai di lantai bawah, si cewek seksi tiba-tiba marah dan menampar Pak Parto.

“Sialan!” teriaknya. “Berani-beraninya mencolek saya!!!”

Pak Parto tercengang dan segera membuntuti istrinya yang berjalan cepat ke tempat parkir.

“Ma... Ma...” panggilnya. “Percayalah, aku tidak mencolek cewek tadi, Ma... Percayalah, jangan diam saja begitu. Aku benar-benar tidak mencolek cewek yang tadi itu!”

“Iya, Pa, aku percaya,” sahut Bu Parto. “Aku yang nyolek, kok...”


Suami Paling Hebat

Tiga orang wanita sedang ngerumpi dan saling membanggakan suaminya masing-masing. Wanita pertama memiliki suami yang berprofesi sebagai pengusaha sukses dan berkepribadian yang dikagumi banyak wanita. Wanita kedua memiliki suami yang menjadi atlit terkenal yang telah banyak memecahkan rekor. Sedang wanita ketiga memiliki suami yang berprofesi sebagai programmer komputer.

“Suamiku itu benar-benar hebat,” kata wanita pertama, “dia seperti sebuah Roll’s Royce. Tenang, tetapi nyaman dan menghanyutkan.”

“Kalau suamiku seperti sebuah Porsche,” sahut wanita kedua, “cepat, kuat dan bertenaga.”

Wanita ketiga menceritakannya dengan suara yang kalem. “Suamiku adalah seorang lelaki yang sangat teliti dan penuh perhatian. Dia memperlakukan aku seperti sebuah software ciptaannya. Setiap kali dia mencobanya, dia akan mencoba lagi, dan mencoba lagi sampai benar-benar puas...”