Bebek

Bebek adalah nama umum untuk beberapa spesies burung dalam famili Anatidae. Secara keseluruhan, tubuh bebek berlekuk dan lebar, serta memiliki leher yang relatif panjang, meski tidak sepanjang angsa.

Bentuk tubuh bebek bervariasi, dan umumnya membulat. Paruhnya berbentuk lebar, dan mengandung lamellae yang berguna sebagai penyaring makanan. Kaki bebek bersisik kuat dan terbentuk dengan baik, serta umumnya berada jauh di belakang tubuh, yang merupakan ciri umum pada burung akuatik.

Berikut ini beberapa fakta menarik tentang bebek yang perlu kita ketahui:

Sebenarnya bebek adalah hewan liar, sampai akhirnya beberapa ribu tahun lalu unggas ini diternakkan oleh orang-orang Cina, hingga menjadi hewan jinak seperti sekarang.

Bebek menjaga tubuhnya agar tetap bersih dengan cara menjilati bulu-bulu di tubuhnya, dengan menggunakan mulut sesering mungkin.

Bebek terkadang mencabuti bulunya sendiri untuk membuat sarang.

Bebek termasuk hewan anti air. Ia memiliki kelenjar di sekitar ekornya yang berfungsi memproduksi minyak dan disebarkan ke seluruh bulu di tubuhnya. Lapisan anti air itu membuat bebek tetap hangat walaupun suhu udara dalam keadaan dingin.

Kaki bebek tidak memiliki saraf serta pembuluh darah, sehingga bebek tidak akan merasakan dingin meski sedang berenang di perairan es kutub.

Bebek berjalan seperti bergoyang-goyang, karena kaki bebek berbentuk selaput. Kaki berbentuk selaput itu juga digunakan bebek sebagai pendayung ketika berenang.

Berdasarkan penelitian, bebek ternyata memiliki 3 kelopak mata.

Suara bebek tidak memiliki gema sedikit pun.

Beberapa bebek, serta angsa, mampu terbang sejauh 500 kilometer lebih setiap harinya.

Bebek dapat hidup antara 2 sampai 12 tahun, tergantung spesiesnya.